foto : Bang Leeking bersama rombongan saat pendaftaran di kantor DPC PDIP Kota Tangerang
Berita Fakta - Diantar oleh Puluhan Anggotanya dan beberapa Tokoh Masyarakat Kota Tangerang, Bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang 2018-2023, Drs. Solihin, M.Si disambut langsung kader PDIP yang saat itu bertugas menerima pengambilan formulir bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota periode 2018-2023, dikantor DPC PDIP Kota Tangerang Rabu (17/5).
Anggota DPRD Kota Tangerang asal fraksi PPP asal Dapil 5, yang juga Ketua Forum Betawi Rempug (FBR) Solihin turut mengambil formulir Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang, diketahui Selain leeking Kepala Bappeda Banten Hudaya Latuconsina juga telah mengambil formulir balon PDIP.
Saat ditemui wartawan, Ia mengaku berinisiatif sendiri untuk mengambil formulir dan mendaftarkan diri untuk mengikuti proses penjaringan calon Walikota dari partai PDIP. Dan berharap dirinya dapat diterima dan diusung PDIP maju dalam perhelatan pilwakot 2018 mendatang, tandas Solihin.
“kita daftar saat ini, melengkapi persyaratan yang diminta partai. Yaa kami harapkan bisa diusung dari PDIP. “Saya mengambil formulir untuk calon Walikota,” tegasnya kepada wartawan.
“Saat ini memang baru partai PDIP yang sudah memulai pengambilan formulir untuk pilkada Kota Tangerang,” katanya.
Lebih lanjut dia juga mengatakan akan melakukan hal yang sama bila ada partai yang mulai membuka pengambilan formulir pendaftaran pilkada Kota Tangerang.
Disinggung mengenai kendaraan dan dukungan Partai tempat dia bermukim, leeking mengatakan “Bisa saja maju melalui partai saya sendiri, tapi harus menunggu ketetapan kubu mana yang berhak secara hukum dan bisa mengajukan calon nanti,” paparnya.
“Saya masih menunggu keputusan siapa yang akan berkuasa di partai berlambang Ka’bah tempat saya bernaung saat ini kedepannya okley..”, tandas Leeking.
Tanpa ragu Leeking juga mengatakan bahwa pencalonan ini juga selain didasari dari niat baik untuk dapat berkarya dan mengabdikan diri di kota kelahirannya, Leeking mengaku adanya dorongan dan doa restu berbagai pihak terutama para tokoh masyarakat, para ulama dan berbagai elemen Ormas dan OKP yang ada di Kota Tangerang yang menginginkan dirinya maju dipilkada, tandas Leeking . *iwan
0 komentar:
Posting Komentar