Guna membantu menanggulangi bencana alam di Jakarta dan sekitarnya, kepedulian ditunjukkan Forum Betawi Rempug (FBR) dengan membentuk Sarbeni (Satuan Relawan Bencana Betawi) Rempug.
Pengukuhan Sarbeni Rempug yang diselenggarakan di kawasan Bukit Duri Pangkalan Bambu Gardu 0241 Manggarai ini dikarenakan rasa kepedulian FBR Sejabodetabek selama ini kepada kawasan bantaran kali Ciliwung dan daerah lainnya di Jabodetabek yang sangat rentan terhadap musibah banjir dan bencana lainnya.
Dengan adanya Sarbeni Rempug ini kami siap untuk membantu dan peduli dengan warga yang kebanjiran dan tertimpa musibah, terutama warga yang tinggal di sekitar bantaran Sungai Ciliwung. Kita akan bahu-membahu dan bergotong royong dalam membangun bangsa ini," ujar Ketua Sarbeni Rempug, Ahmad Ferli Syahadat, kemarin.
Acara itu sekaligus mengukuhkan Ahmad Ferli Syahadat sebagai Ketua Sarbeni Rempug, dimana dalam pengukuhan itu, dihadiri Ketua MPR Taufik Kemas dan Wakil Walikota Jakarta Selatan, Anas Efendi.
Dalam pengukuhan itu, juga digelar lomba dayung di Sungai Ciliwung yang diikuti puluhan anggota FBR se-Jabotabek dan Tagana dengan garis Start dari Pasar Minggu dan Finish di Manggarai guna mempererat tali persaudaraan di antara organisasi tersebut.
Dalam pengukuhan itu, juga digelar lomba dayung di Sungai Ciliwung yang diikuti puluhan anggota FBR se-Jabotabek dan Tagana dengan garis Start dari Pasar Minggu dan Finish di Manggarai guna mempererat tali persaudaraan di antara organisasi tersebut.
0 komentar:
Posting Komentar